Wednesday, February 5, 2014

Ju On: The Grudge



Ju On Series:

Cerita diawali dengan adegan seperti di film lama yang hitam putih. Ada anak-anak, bapak dan mayat seorang perempuan muda.

Lalu muncul sub-cerita pertama: RIKA. 
Rika adalah seorang perempuan muda yang bekerja sebagai sukarelawan di kantor Pusat Kesejahteraan Sosial. Dia ditugasi untuk mengecek keadaan keluarga Tokunaga ke sebuah alamat rumah. Mereka ingin mengetahui apakah keadaan mereka baik-baik saja. Rumah keluarga Tokunaga tempat tinggal wanita tua itu ternyata adalah sebuah rumah tua yang tampak menyeramkan. Rika mengetuk pintu tapi tidak ada yang membalas, jadi akhirnya dia membuka pintu yang ternyata tidak terkunci. Keadaan dalam rumah itu sangat kotor dan berantakan. Dia melihat sepasang tangan yang menggapai-gapai dari balik pintu geser dari kaca, ketika Rika membuka pintunya, tangan itu adalah milik wanita tua yang sepertinya bisu, namanya Sachi. Wanita tua itu tidak berbicara sepatah katapun padanya. Rika melihat tempat tidurnya yang berlumuran kotoran. Akhirnya, dia membantu membersihkan tubuh wanita itu lalu membersihkan rumah kotor dan berantakan yang ditinggalinya.

Setelah membersihkan lantai dasar, Rika naik ke lantai dua untuk membersihkannya juga. Sepertinya nenek Sachi tinggal sendirian di rumah itu, tapi keadaan di lantai dua juga sama kotornya dengan di lantai satu, seakan-akan ada orang yang tinggal disana. Rika mendengar suara-suara dari dalam lemari yang tertutup rapat dan setiap sisinya ditempel dengan isolasi, seolah-olah lemari itu digunakan untuk mengurung sesuatu. Ketika Rika membukanya, didalam ada seekor kucing hitam. Ketika Ia berusaha mengeluarkan kucing itu dari dalam lemari, kucing itu tiba-tiba berubah menjadi seorang anak laki-laki. Dengan ketakutan Rika turun ke lantai dasar dan bertanya pada nenek Sachi, siapa anak laki-laki yang ada di dalam lemari. Tapi nenek Sachi diam saja. Akhirnya Rika berbicara dengannya. Dia mengatakan namanya adalah Toshio. Tiba-tiba nenek Sachi berbicara: 
"Aku sudah mengatakan pada Kazumi, berulang kali"
Tapi Rika tidak memahami maksudnya. Tiba-tiba ada bayangan gelap yang menaiki tubuh nenek Sachi dan menghisap wajahnya. Nenek Sachi tewas. Bayangan hitam itu menoleh pada Rika, dan ia pun pingsan. Toshio hanya memandang dari pintu kamar.

Sub-title kedua adalah: KATSUYA TOKUNAGA
Katsuya adalah seorang pria yang tinggal di rumah tua itu, bersama istrinya, Kazumi. Setiap malam mereka selalu diganggu oleh suara-suara. Hingga pada suatu hari, istrinya melihat sepasang tangan menarik kucing hitam dari atas tangga. Kazumi mengikutinya lalu tiba-tiba saja dia menjerit dan menghilang. Katsuya yang pulang dari kantor mencari-cari istrinya tapi tidak ketemu. Dia bertanya pasa ibunya, nenek Sachi, tapi dia pun diam saja. Katsuya naik ke lantai dua dan melihat Kazumi terbaring shock di atas tempat tidur dengan mata terbelalak dan ketakutan. Ketika Katsuya ingin menelepon ambulance, tiba-tiba dia melihat sekikas bayangan berlari di belakangnya. Sesudah mengecek seisi kamar, dia tidak menemukan siapapun selain mereka berdua. Dan istrinya masih tetap terbaring diam di tempat tidur. Tiba-tiba seorang anak laki-laki berwajah pucat muncuk dari balik tirai dan membuatnya kaget. Ketika dia menanyakan siapa anak itu, suaranya terdengar seperti suara kucing. Lalu ada suara kucing terdengar dari dalam lemari dan ketika dia menoleh, lemari itu tertutup sendiri. Pada saat itu Kazumi meregang nyawa dan tewas. Katsuya shock dan mulai menggigit-gigit kuku jarinya. 

Bel rumah berbunyi, ada seorang wanita yang masuk ke rumah, ternyata dia Hitomi yang adalah adik Kazumi yang datang mengunjungi mereka. Dia heran melihat rumah berantakan. Dia menyapa ibunya, nenek Sachi, lalu ke dapur untuk memasak makan malam. Katsuya membopong mayat istrinya masuk ke dalam kamar dan adik Kazumi mendengar suara pintu tertutup. Hitomi berniat naik ke lantai dua untuk melihat tapi dihalangi oleh Katsuya dan menyuruhnya pergi dari rumah itu, karena Kazumi sedang pergi ke luar rumah. Wajah Katsuya berubah menjadi seperti kerasukan lalu dia naik kembali ke lantai dua. Ada bayangan perempuan yang menempel di balik jendela kaca lantai dua.

Sub-title ketiga: HITOMI
Hitomi yang khawatir karena tidak mendapat kabar apapun dari kakaknya, selalu menelepon rumah Kazumi meskipun tidak ada yang mengangkat telepon. Dia sedang berjalan di lorong gedung kantornya yang sepi ketika dia mendengar suara seperti terseret-seret di belakangnya. Dia menoleh ke belakang tapi tidak ada siapa-siapa disana. Dia berlari ke toilet. Disana ponselnya berbunyi, Katsuya meneleponnya. Tapi ketika diangkat, tidak ada suara apapun yang terdengar. Lalu ada ketukan dari bilik toilet di sebelahnya, yang ternyata kosong ketika pintunya dibuka. Tapi tiba-tiba muncul kepala seorang wanita dengan rambut terburai dari dinding toilet. Hitomi menjerit ketakutan dan melapor ke bagian keamanan. Seorang satpam pergi mengecek ke lantai tempat Hitomi tadi berada dan Hitomi bisa melihat keberadaannya dari kamera keamanan yang menyoroti tempat si satpam berada. Dia melihat ia mengecek setiap ruangan sampai akhirnya tiba di sebuah ruangan yang pintunya terbuka. Lalu ada bayangan gelap yang meliputi tubuh satpam itu dan menariknya hingga menghilang. Hitomi yang ketakutan langsung keluar dari gedung itu dan pulang ke apartemennya. Dia menelepon seorang teman agar datang ke apartemennya karena dia sangat ketakutan, tapi temannya itu tidak pernah sampai. Hitomi lalu sembunyi di bawah selimut dan menyalakan televisi, tapi televisi itu berubah menjadi wajah menakutkan dan ia mematikannya. Dia lalu menyadari bahwa ada sesuatu di balik selimutnya, ketika dia melihatnya, ada perempuan berwajah pucat yang menakutinya. Hitomi lalu menghilang dari selimut. Lenyap.

Adegan lalu kembali ke sub-title Rika. Pria yang menyuruh Rika, Hirohashi, datang untuk mengecek keadaan rumah itu. Dia terkejut melihat nenek Sachi sudah terbaring kaku, meninggal. Sementara Rika, duduk dalam keadaan shock di sudut ruangan. Pria itu memanggil polisi untuk mengecek ke dalam rumah. Mereka naik ke lantai dua sambil berusaha menghubungi ponsel Katsuya. Dering telepon ternyata berada di dalam rumah itu. Polisi mengikuti suara ponsel itu dan sampai di kamar di lantai dua, suara ponsel itu berasal dari langit-langit kamar. Begitu dicek keatas, Ternyata mayat Katsuya berada di langit-langit rumah itu, duduk di samping mayat istrinya, Kazumi.

Rika lalu dibawa ke rumah sakit. Polisi menanyainya tentang apa yang terjadi di rumah itu. Ria menceritakan tentang anak laki-laki bernama Toshio yang dilihatnya disana, agar polisi menemukannya. Tapi polisi itu mengatakan kalau keluarga Tokunaga tidak punya anak. Polisi itu juga bingung. Dia lalu menyelidiki sejarah rumah tua itu dan menemukan kalau semua keluarga yang pernah tinggal disana sudah tewas atau menghilang secara misterius. Pemilik asli rumah itu adalah keluarga Saeki. Istrinya bernama Kayako yang tewas dibunuh suaminya sendiri,Taeko. Mayatnya ditemukan di langit-langit rumah itu. Mereka memiliki seorang putra bernama Toshio yang menghilang dan belum ditemukan.

Lalu muncul adegan seorang anak perempuan bersama ayahnya, Toyama. Ia adalah mantan polisi yang menyelidiki kasus keluarga Saeki tapi ia sudah mengundurkan diri dari kepolisian. Ia menyuruh anaknya, Izumi, naik ke rumah sementara dia berbicara.
Rika berada di kantor polisi. Polisi itu menceritakan kalau Toshio bukanlah anak keluarga Tokunaga, tapi anak keluarga Sakae yang sudah menghilang selama lima tahun. Tidak diketahui apakah dia masih hidup atau sudah meninggal. Sementara itu, di kantor Pusat Kesejahteraan Sosial, pria yang menyuruh Rika mengecek keberadaan keluarga Tokunaga, Hirohashi,  ditemukan tewas di bawah bak cuci piring.

Toyama akhirnya bersedia ke kantor polisi untuk menyelidiki video rekaman di kantor Hitomi. Dia melihat langsung bayangan hitam yang menarik satpam ke dalam ruangan itu. Lalu keluar sebuah bayangan hitam berwujud perempuan dari dalam ruangan itu dan berjalan di lorong gedung. Tiba-tiba dia sudah berada di depan kamera dan memandang langsung ke arah Toyama.
Rika juga tidak luput dari gangguan. Ketika sedang tidur di kamarnya, dia melihat Toshio duduk di kaki tempat tidurnya. Sementara, Kayako memandanginya dari atas tempat tidur.

Toyama yang menyadari kekuatan jahat rumah tua itu akhirnya nekat datang kesana sambil membawa banyak bahan bakar, dia berniat membakar rumah itu. Tapi Toyama melihat kilasan peristiwa dan suara-suara tentang anaknya, Izumi, di rumah itu. Dia berpapasan dengan Izumi yang baru turun dari lantai dua. Tapi Izumi ketika itu sudah berubah menjadi gadis remaja. Berarti peristiwa itu berasal dari masa depan. Ada sekelompok gadis remaja di dalam kamar di lantai dua, termasuk Izumi. Tiba-tiba mereka menjerit dan menghilang. Lalu ada bayang gelap berbentuk sesosok wanita yang merayap di lantai menuju ke arahnya. Dia berlari ketakutan. Di pintu masuk, dia bertemu dengan polisi yang ternyata mencari-carinya. Toyama berhasil melarikan diri, tapi kedua polisi itu tidak berkutik melihat sosok menyeramkan yang merayap di tangga. Mereka akhirnya tewas. Di televisi tayangan berita mengabarkan kalau seorang wanita bernama Rika telah ditemukan dalam keadaan tewas di sebuah rumah tua.

Sub-title keempat: IZUMI TOYAMA
Dia sudah menjadi gadis remaja. Dia selalu merasa ketakutan tapi tidak tahu kenapa. Dua orang temannya, Chiharu dan Mizuki datang ke rumahnya untuk mengantarkan foto. Rumah Izumi tampak menyeramkan dan ibunya nampak pucat dan berantakan. Kamar Izumi tampak gelap dan tertutup gordyn. Ketika temannya membuka gordyn, ternyata Izumi menempeli kaca jendelanya dengan kertas koran. Katanya ada tiga orang yang memandanginya dari jendela itu. Yaitu Saori dan dua orang temannya. Mereka adalah tiga orang anak hilang. Mereka temannya yang bersama Izumi masuk ke dalam rumah tua itu dan mereka menghilang kecuali Izumi. Sejak saat itu Izumi selalu dihantui bayangan mereka. Lalu ia tiba-tiba menjerit histeris. Chiharu dan Mizuki akhirnya pergi darisana. Ibu Izumi lalu mengatakan kalau demikian juga perilaku ayah Izumi sebelum meninggal. Di perjalanan mereka melihat foto-foto milik Izumi, ternyata di dalam foto itu ada tiga orang anak yang hilang bersama Izumi dan bola mata mereka menghitam.
Malam itu Izumi bermimpi tentang roh ayahnya. Ketika terbangun dia melihat koran yang menutupi kaca jendelanya sudah terbuka dan ketiga temannya yang tewas di rumah tua itu mendatanginya. Arwah Kayako muncul dari belakang dan menarik Izumi hingga menghilang.

Sub-title kelima: KAYAKO SAEKO
Ada seorang perawat rumah jompo, Rika, yang sedang menelepon temannya, Mariko. Dia melihat salah seorang pasien, Tn. Saito seperti sedang bercanda dengan seseorang tapi bukan dirinya, bahkan ketika mereka berdua sedang berjalan di taman dan Saito naik kursi roda. Ternyata Saito melihat kalau ada seorang anak yang selalu berada di samping Rika, tapi Rika tidak bisa melihatnya. Lalu ketika dia sedang mandi, ada tangan yang menempel di kepalanya, yang menghilang ketika dia menoleh. Siang itu Rika bertemu dengan Mariko. Ternyata Mariko adalah guru sekolah Toshio, yang menceritakan kalau anak itu jarang masuk sekolah dan bahwa ia merasa harus mengunjungi mereka. Tapi Rika melihat bayangan Toshio di bawah meja makan di restoran dan ia menjerit ketakutan karena Toshio mencolek kakinya. Malam itu Rika bermimpi buruk, ada banyak kucing hitam yang ribut mengeong di kamarnya. Ia terbangun karena Mariko menelepon. Mariko sedang berada di rumah Tokunaga untuk mencari Toshio, tapi rumah itu kosong dan berantakan. Hubungan telepon mereka terputus. Rika yang merasa khawatir langsung menyusul Mariko kesana, dengan takut-takut dia naik ke lantai dua untuk mencarinya. Mariko tidak terlihat dimanapun. 

Sesampainya di lantai dua yang kosong, dia melihat ke arah pintu kamar yang tertutup dan mencari Mariko di dalamnya. Tapi ruangan itu juga kosong. Dia mendengar keributan dari dalam lemari. Ketika dibuka, nampak kaki Mariko yang meronta-ronta. Dia ditarik ke langit-langit kamar yang ternyata terhubung dengan lemari itu. Rika mengintip ke lorong langit-langit rumah sambil memanggil Mariko, tapi yang muncul malah sosok perempuan menyeramkan yang merayap kearahnya. Rika menjerit san melarikan diri ke bawah. Tak sengaja dia melihat ke arah cermin dan melihat bayangan wajahnya berganti menjadi wajah wanita lain yang ternyata adalah Kayako. Rika menjerit dan jatuh terduduk. Dia lalu mendengar suara gemeretak dari arah tangga. Ternyata arwah Kayako sedang merayap di tangga menuju ke arahnya. Rika yang ketakutan hanya bisa duduk terpaku ketika Kayako semakin mendekat dan ia menyadari kalau Kayako lah yang menghantuinya selama ini.

Tiba-tiba arwah Kayako menhilang. Dan dari arah tangga, muncullah arwah suaminya, Takeo, dalam keadaan berlumuran darah, sementara Toshio mengintip dari balik jendela. Akhirnya Rika meninggal di rumah itu. Pada akhirnya, semua yang pernah memasuki rumah tua itu akhirnya menghilang secara misterius atau tewas secara misterius juga. Di adegan terakhir ditunjukkan kalau mayat Kayako masih berada di langit-langit rumah itu masih dalam keadaan seperti baru tewas, belum membusuk.

(2002)

No comments:

Post a Comment

Kunjungi juga blog ku yang lain ya:
Mommy Mayonnaise
Mirror On The Wall
~Serendipity

Komentar SPAM dan pengiklan liar pasti akan di-reject!
Maaf, aku tidak menyediakan link download apapun. Mungkin bisa dicari sendiri di google atau di blog film yang menyediakannya :)

Salam

Related Posts with Thumbnails

  © Mirror On The Wall by Simply Fabulous Blogger Templates

Back to TOP